[HOAKS] Kuota Internet Gratis 50 GB, Subsidi Hingga 31 Desember 2020

hoaks!

Berdasarkan verifikasi Kompas.com sejauh ini, informasi ini tidak benar.

KOMPAS.com – Tersiar informasi subsidi kuota internet hingga 50 GB yang diberikan secara gratis dari berbagai operator dengan batas pemberian subsidi hingga 31 Desember 2020.

Untuk memperoleh kuota internet gratis, cukup mendaftarkan diri ke tautan yang disediakan. Informasi itu menjanjikan kuota internet akan diterima 30 menit setelah mendaftar.

Informasi subsidi kuota internet gratis hingga 50 GB hoaks.

Operator telekomunikasi menegaskan, informasi itu tidak benar dan merupakan phishing.

Narasi yang Beredar

Beberapa akun di Facebook melayangkan informasi mengenai subsidi kuota internet gratis sebanyak 50 GB dari berbagai operator telekomunikasi. Subsidi diberikan hingga 31 Desember 2020.

Akun ini dan ini mengunggah informasi tersebut yang juga memuat cara mendapatkan kuota internet gratis.

Caranya cukup mengklik tautan yang disediakan untuk mendaftarkan diri. Setelah klik tautan, pilih logo WhatsApp add me yang akan dihubungkan ke admin. Kemudian, ketik Hallo 50GB.

Berikut isi lengkap informasi tersebut:

TELAH DIBUKA GELOMBANG KE-2 Kuota Internet Free dari Operator!
Anda adalah orang yang beruntung jika mendapatkan pesan ini
1. Subsidi tidak dipungut biaya sepeserpun
2. Buka websitenya dan segera daftarkan untuk mendapatkan 50GB.
3. Batas Pemberian Subsidi: 31 Des 2020
4. Mendaftar menggunakan akun facebook lebih mudah.
Klik pada link di bawah untuk mendaftar:
https://tinyurl.com/Kuota-Internet-Free
Kuota internet akan disubsidikan secara otomatis setelah anda berhasil mendaftar!

Akun ini, ini, ini, ini, dan ini juga mengunggah informasi yang sama.

Status Facebook hoaks mengenai subsidi kuota internet gratis 50 GB dari berbagai operator.Facebook Status Facebook hoaks mengenai subsidi kuota internet gratis 50 GB dari berbagai operator.

Exit mobile version